Yamaha Fazzio dikenal sebagai skuter matik yang mudah dimodifikasi dengan gaya retro modern. Salah satu contoh modifikasi menarik datang dari seorang pengendara asal Bandung, Kharisma, yang mengubah tampilan skutiknya agar lebih mencuri perhatian di jalan, namun tetap nyaman dan fungsional untuk digunakan sehari-hari.
“Tanpa modifikasi, Fazzio sudah memiliki desain yang kompak dan unik, membuatnya berbeda dari skutik lain di kelasnya. Namun, saya ingin motor ini terlihat lebih mencolok di jalan, jadi saya mengganti beberapa bagian bodi dengan warna merah terang,” kata Kharisma.
Skutik milik Kharisma yang memiliki warna dasar putih menjadi dasar sempurna untuk mengekspresikan kreativitas. Selain menambahkan sentuhan warna merah pada beberapa bagian bodi, Kharisma juga melengkapi motor dengan aksesori tambahan seperti handguard dan cover disc brake. Modifikasi ini tidak hanya mempercantik tampilan, tetapi juga menambah kesan sporty dan agresif.
Selain tampilan, modifikasi juga bertujuan untuk meningkatkan fungsionalitas motor dalam mendukung aktivitas sehari-hari. Kharisma menambahkan back rack, front rack, dan box merah di bagian belakang motor. Dengan perubahan ini, Yamaha Fazzio miliknya memiliki kesan seperti cargo bike, serta lebih praktis untuk membawa barang saat berkendara.
Sejak awal, Kharisma memang tertarik dengan konsep skutik bergaya retro modern. Baginya, Yamaha Fazzio adalah pilihan sempurna yang memadukan desain klasik dengan teknologi dan fitur modern. Dengan desain yang unik dan fitur lengkap, motor ini bukan hanya sekadar alat transportasi, tetapi juga cerminan gaya hidup dan kreativitas pemiliknya.